Mengajar dengan Kreatif…

Mengajar dengan Kreatif…

Jumat, 06 Desember 2013

Kartu Alphabet Pop Up dari Canon Creative Park

Tak sengaja menemukan website keren ini saat saya sedang mencari printable gratisan. Yup itu adalah canon creative park (saya hanya ingat judul websitenya, selalu lupa alamatnya).

Website ini berisi tentang segala hal yang berhubungan dengan kerajinan dari kertas.Untuk membuat kartu Alphabet Pop Up ini terlebih dulu, kita harus masuk ke website canon creative park,lalu cari alphabet pop up card, setelah ketemu mulai lah mengunduh kartu-kartu tersebut.Setelah berhasil mengunduh semua kartu pop up itu,barulah kita bisa membuatnya. Kartu pop up alphabet ini terdiri dari 2 ukuran, ada yang berukuran A4 dan letter,terserah mana ukuran yang diinginkan.

Kartu pop up ini dilengkapi dengan instruksi cara pembuatannya,jadi kita dapat dengan mudah membuatnya.Kartu pop up ini dapat dipakai sebagai alat untuk mengenalkan huruf alphabet pada anak-anak,dengan gambar yang indah dan warna yang cerah.

Buku Pop Up

Buku pop up ini saya buat sudah lama sekali,pada saat saya sedang mengandung Mayra. Sekarang buku pop ini sudah rusak,halaman dan gambarnya sudah hilang,karena terlalu sering dibuka dan dimainkan oleh Mayra.

Buku ini saya buat dengan tujuan untuk mengenalkan buah-buahan dan anggota keluarga pada Mayra. Ide pembuatan buku ini saya dapat dari buku kreatifitas Pop Up dari Erlangga.

Pembuatan buku ini cukup menyita waktu. Karena tahapan pembuatan buku ini terdiri dari benerapa bagian.Dari mulai harus membuat gambar, lalu memotongnya,lalu membuat kartu pop upnya,lalu mewarnai latar kartu hingga menyatukan semua bagian kartu menjadi sebuah buku kecil.Walaupun menyita semua waktuku,tapi bila dilakukan dengan senang,maka semua itu tidak sia-sia. Karena Mayraku senang saat melihat warna warni di buku itu

Kamis, 05 Desember 2013

Minibook Gratis dari www.scholastic.com

Scholastic adalah salah satu perusahaan yang banyak menerbitkan buku-buku di Amerika. Saya menemukan minibook gratisan yang dibagikan dari scholastic hasil dari pencarian lewat google dan pinterest.

Minibook yang dibagikan oleh scholastic ini berupa cerita dongeng "folk and fairy tale" for easy reader. Minibook ini dilengkapi dengan gambar yang menarik dan kata-kata yang mudah dipahami oleh anak-anak.

Ada beberapa judul folk and fairy tale ini diantaranya Thr Gingerbread Man, The Princess and the pea, The Elves and the shoes maker, dan lain sebagainya

Buku Kreasiku

Iseng-iseng saat mengisi waktu luang pada masa cuti melahirkan kemarin,saya membuat beberapa buku untuk Mayraku. Idenya saya dapat pada saat saya sedang mencari minibook di google,saya melihat ada buku kreasi lucu yang bisa saya buat juga untuk Mayra. Buku ini juga bisa dipakai untuk bermain,cara mainnya saya minta mayra untuk memasangkan masing-masing gambar pada pasangan yang tepat.

Saya ingat kalau di www.kizclub.com banyak terdapat gambar- gambar yang bisa saya gunakan. Jadilah saya mulai mengumpulkan bahan-bahan untuk membuat buku kreasiku sendiri.Saya berhasil membuat 4 judul buku,yaitu buku tentang animal,home,neighborhood dan job.

Buku animal berisi gambar-gambar tentang hewan. Home berisi gambar hewan dan tempat tinggalnya, job tentang profesi dengan alat bantu pekerjaannya,dan neighborhood tentang tempat-tempat umum di sekitar kita.Buku ini bisa dipakai untuk mengenalkan vocab pada anak, saya biasa bermain dengan Mayra dengan cara bermain tebak-tebakan,seperti contohnya saya beri quiz "binatang apa ya yang punya sarang ditanah dan apa ya bahasa inggrisnya" .

Biasanya anak-anak lebih cepat menyerap sesuatu bila dilakukan dengan menyenangkan dan dilakukan secara berulang-ulang. Jadi ayo mulai berkarya membuat buku kreasi sendiri yu,dijamin anak anda akan senang loh, dengan buku buatan ibu atau ayahnya.

Rabu, 04 Desember 2013

Minibook dari www.dtlk-teach.com

Minibook ini saya dapat sumbernya dari www.dtlk-teach.com. Dilengkapi dengan kalimat dan gambar yang sederhana untuk anak, membuat minibook ini istimewa. Saya jatuh cinta saat pertamakali menemukannya. 

Agar minibook ini lebih awet dan terasa seperti buku betulan, saya melapisi kertasnya dengan karton dari bekas susu bayi dan melapisi kembali dengan plastik, agar lebih awet dan yang penting tidak akan luntur saat terkena basah.


Memang cape dan memakan waktu dalam pengerjaannya, namun semua itu terbayarkan saat putriku memintaku untuk membaca buku-buku tersebut secara terus menerus (itu tandanya buku-buku itu berkesan bagi Mayraku).

Minibook gratisan dari www.kidsenglishbooks.com

Minibook ini adalah minibook yang pertamakali saya buat. Saya menemukan halaman websitenya saat mencari bahan pembelajaran untuk sumber belajar di sekolah. Senang sekali dapat menemukan minibook ini, ide pembuatan minibook ini saya dapat dari blog (saya lupa apa nama blognya). Sejak saat itu saya rajin mencari website lain yang memberikan printable minibook secara gratisan. Ada beberapa judul minibook yang bisa diprint di website ini ada judul lets count tentang menghitung, How are you tentang perasaan, dan lain sebagainya. Ayo siapa yang mau buat juga, mampir ke websitenya ya!!!

Kreatifitasku saat cuti

Tak terasa akhirnya 5 bulan sudah, saya menjalani "liburan". Banyak yang telah saya lakukan saat menjalani masa-masa liburan itu. Disela-sela menunggu masa kelahiran dan menjalani masa setelah melahirkan. Pada awalnya, kebosanan sempat melanda. Saya yang terbiasa beraktivitas untuk mengajar, harus berada di rumah dalam waktu yang lama.


Proyek yang berhasil saya selesaikan di waktu awal-awal saya cuti adalah, membuat buku pengayaan untuk sayembara pusbuk. Buku ini berjudul metamorfose, buku ini saya selesaikan dalam waktu 1 bulan. Pada awalnya sempet tidak pd akan bisa menyelesaikan buku ini, namum berbekal keyakinan dan pd (karena pernah membuat buki sebelumnya). Akhirnya saya bisa juga menyelesaikan buku tersebut sebelum saya melahirkan.


Proyek kedua membuat buku-buku untuk anak-anakku. Buku yang berhasil dibuat berjudul job, gambar yang saya dapat berasal dari www.kizclub.com. Ide pembuatan buki ini berasal dari salah satu blog yang pernah saya lihat, dan akhirnya saya berhasil juga membuatnya. Mayraku senang sekali melihat buku tersebut.


Selain membuat buku saya membuat dua buah rok tutu dan 3 bandana bunga untuk anak. Ide pembuatan rok tutu dan bandana ini muncul saat saya melihat online shop yang menawarkan baju bayi lengkap denhan rok tutu dan bandananya. Karena harganya yang mahaal, lalu saya memutuskan untuk membuat sendiri saja. Saya mendapatkan tutorialnya dari youtube dan pinterest,  terimakasih ya buat yang telah memberikan panduan lengkap tutorial rok tutu dan headband for baby.